Kemampuan Spasial: Kajian pada Siswa Usia Sekolah Dasar

  • Uswatun Hasanah
  • Danang Tejo Kumoro

Abstract

Kajian ini bertujuan untuk menganalisa tingkat kemampuan spasial anak usia sekolah dasar. Secara teori, usia 4 – 7 tahun, anak sudah memiliki kemampuan dalam menentukan gambar dan arah (topologis) dari suatu benda. Usia 9 – 11 tahun, anak sudah mampu menelaah benda secara geometris dan kemampuan proyektif berkembang pada usia 11 -15 tahun. Hasil analisisnya diperoleh secara kualitatif melalui tes, wawancara dan triangulasi sumber data dari anak kelas 2, 3 dan 4 di salah satu sekolah dasar, sehingga ditemukan kemampuan spasial anak berbeda setiap usianya, akan tetapi kemampuan spasial topologisnya kurang berkembang yaitu anak tidak dapat memahami atau menentukan posisi gambar sesuai arah sehingga diperlukan perhatian yang lebih lanjut dari pihak-pihak yang terkait.

Published
2021-07-01
Section
Articles