Pengembangan Potensi Ekonomi Desa Melalui Sektor Pertanian Di Desa Sengkerang Kecamatan Praya Timur Lombok Tengah

  • Abdul Muttalib Universitas Nahdlatul Ulama Nusa Tenggara Barat
  • Abdul Hayyi Universitas Nahdlatul Ulama Nusa Tenggara Barat
Keywords: Pengembangan Potensi Desa, Sektor Pertanian, Kesejahteraan

Abstract

Penelitian ini membahas tentang Pengembangan Potensi Desa Melalui Sektor Pertanian untuk Meningkatkan Kesejahteraan Ekonomi Masyarakat di Desa Sengkerang Kecamatan Praya Timur Lombok Tengah. Adapun tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui upaya pengembangan potensi desa melalui sektor pertanian di desa Sengkerang dan untuk mengetahui upaya pemerintah dalam meningkatkan kesejahteraan ekonomi masyarakat desa melalui sektor pertanian. Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan menggunakan pendekatan deskriptif. Penelitian ini dilakukan di desa Sengkerang Kecamatan Praya Timur Lombok Tengah. Untuk mendapatkan data dalam penelitian ini, maka penulis menggunakan teknik antara lain, observasi, wawancara dan dokumentasi. Informan dalam penelitian ini adalah Kepala desa  dan aparat desa, Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL), pengurus Gapoktan/Poktan dan Petani. Hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa upaya yang telah dilakukan pemerintah desa dalam pengembangan potensi desa melalui sektor pertanian yaitu penetapan Gabungan Kelompok Tani (GAPOKTAN) yang dapat membantu masyarakat dalam menghadapi segala permasalahan pertanian yang dihadapi serta memperbaiki tata kelola kelompok tani (POKTAN) yang dijadikan sebagai wadah dalam penyaluran sarana/prasarana pertanian dan adannya kerjasama antara pemerintah dengan PPL, pengembangan potensi desa melalui sektor pertanian sangat efektif sebagai salah satu upaya masyarakat dalam meningkatkan tingkat kesejahteraan perekonomiannya.

Published
2022-05-18
How to Cite
Muttalib, A., & Hayyi, A. (2022). Pengembangan Potensi Ekonomi Desa Melalui Sektor Pertanian Di Desa Sengkerang Kecamatan Praya Timur Lombok Tengah. Jurnal Econetica: Jurnal Ilmu Sosial, Ekonomi, Dan Bisnis, 4(1), 61-69. https://doi.org/10.69503/econetica.v4i1.262
Section
Articles