Pengaruh Edukasi PHBS Tentang Mencuci Tangan Terhadap Peningkatan Pengetahuan dan Sikap Mencuci Tangan Pada Anak Usia Sekolah di Perumahan Lingkar Permai Tanjung Karang

  • Nurmaningsih Nurmaningsih Universitas Nahdlatul Ulama Nusa Tenggara Barat
  • Zulhakim Zulhakim Universitas Nahdlatul Ulama Nusa Tenggara Barat
Keywords: PHBS, Cuci Tangan, Pengetahuan, Sikap

Abstract

Edukasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) tentang mencuci tangan pakai sabun terutama di masa pandemi seperti saat ini telah menjadi perhatian dunia, hal ini dapat karena masalah kurangnya praktek perilaku cuci tangan tidak hanya terjadi di negara berkembang saja, tetapi ternyata di negara maju. Mencuci tangan yang benar menurunkan angka kejadian diare sebesar 45%. Berdasarkan observasi yang telah dilakukan pada anak usia sekolah dasar di Perumahan Lingkar Permai diketahui bahwa 38 orang anak belum pernah mendapat edukasi atau penyuluhan tentang cara mencuci tangan yang baik dan benar. Adapun tujuan dilaksanakannya penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pemberian penyuluhan PHBS tentang mencuci tangan terhadap pengetahuan dan sikap mencuci tangan pada anak usia sekolah dasar di Perumahan Lingkar Permai. Penelitian ini menggunakan metode penelitian Quasi Experimental dengan menggunakan rancangan one group pretest-postest design. Objek pada penelitian ini adalah seluruh anak usia sekolah dasar di Perumahan Lingkar Permai. Pengambilan sampel menggunakan teknik total sampling dengan jumlah responden sebanyak 38 orang. Hasil Penelitian menunjukkan ada perbedaan yang signifikan antara pengetahuan dan praktek mencuci tangan pada anak usia sekolah di Perumahan Lingkar Permai Tanjung Karang sebelum diberikan edukasi kesehatan dan sesudah diberikan edukasi kesehatan dengan p value 0.000

Published
2022-03-18
How to Cite
Nurmaningsih, N., & Zulhakim, Z. (2022). Pengaruh Edukasi PHBS Tentang Mencuci Tangan Terhadap Peningkatan Pengetahuan dan Sikap Mencuci Tangan Pada Anak Usia Sekolah di Perumahan Lingkar Permai Tanjung Karang. Medika: Jurnal Ilmiah Kesehatan, 2(1), 30-35. Retrieved from https://unu-ntb.e-journal.id/medika/article/view/267

Most read articles by the same author(s)

Obs.: This plugin requires at least one statistics/report plugin to be enabled. If your statistics plugins provide more than one metric then please also select a main metric on the admin's site settings page and/or on the journal manager's settings pages.