Dampak Pandemi Covid-19 Terhadap Perkembangan Sosial Emosional Anak Usia Dini Kelompok B2 TK Permata Hijau Desa Menggala Tahun Pelajaran 2021/2022

  • Muhammad Arzani STKIP Hamzar
  • Baiq Halimatuzzuhrotulaini STKIP Hamzar
  • Elmi Hidayana STKIP Hamzar
Keywords: Pandemi Covid-19, Perkembangan Sosial Emosional, Menggala

Abstract

Permasalahan penelitian ini adalah Bagaimana dampak pandemi covid-19 terhadap perkembangan sosial emosional anak usia dini kelompok B TK Permata Hijau Desa Menggala. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dampak pandemi covid-19 terhadap perkembangan sosial emosional anak usia dini kelompok B TK Permata Hijau Desa Menggala. Jenis penelitian ini merupakan deskriptif dengan menggunakan pendekatan kualitatif, dan jumlah subjek dalam penelitian ini sejumlah 19 siswa yang terdiri dari 11 laki-laki dan 8 perempuan. Indicator yang dinilai dalam penelitian ini adalah 1). Kesadaran Diri, 2). Rasa tanngung jawab untuk diri sendiri dan orang lain, 3). Perilaku prososial. Masing-masing indicator memiliki 4 deskriptor untuk indicator kesadaran diri yaitu : (1) Mampu memakai masker tanpa bantuan orang lain, (2) Mampu membuang sampah pada tempatnya, (3) Mampu mencuci tangan tanpa bantuan orang lain, (4) Mampu berdoa dengan tertib rapi sebelum dan sesudah belajar, untuk indicator rasa tanggung jawab terhadap diri sendiri dan orang lain yaitu : (1)  Mengembalikan alat permainan pada temptnya, (3) Mau berbagi menolong dan membantu teman (3) Menghargai karya teman, (4) Mampu Mengerjakan tugas sendiri, untuk indicator perilaku prososial yaitu : (1) Mampu bermain secara kooperatif (2) Bermain dengan teman sebaya (3) Mengetahui perasaan temanya dan meres;on secara wajar (4) Bekerjasama dalam menyelsaikan tugas, dari ketiga indicator tersebut bahwa pencapaian siswa kelompok B2 TK Permata Hijau 1 siswa dari 19 siswa dikategorikan Belum Berkembang (BB) dengan persentase 5,26 % dan 11 siswa dari 19 siswa dikategorikan Mulai Berkembang (MB) dengan persentase 57,89% dan 7 siswa dari 19 siswa dikategorikan Berkembang Sesuai Harapan (BSH) dengan persentase 36,84 % dan siswa untuk kategori Berkembang Sangat Baik tidak ada. Hal ini menunjukkan bahwa dampak pandemo covid-19 terhadap perkembangan sosial emosional anak usia dini Kelompok B2 TK Permata Hijau Desa Menggala termasuk pada kategori Mulai Berkembang (MB) dengan persentase 57,89%.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2022-07-31
How to Cite
Arzani, M., Halimatuzzuhrotulaini, B., & Hidayana, E. (2022). Dampak Pandemi Covid-19 Terhadap Perkembangan Sosial Emosional Anak Usia Dini Kelompok B2 TK Permata Hijau Desa Menggala Tahun Pelajaran 2021/2022. Indonesian Journal of Education Research and Technology (IJERT), 2(2), 7-11. Retrieved from https://unu-ntb.e-journal.id/ijert/article/view/201

Most read articles by the same author(s)

Obs.: This plugin requires at least one statistics/report plugin to be enabled. If your statistics plugins provide more than one metric then please also select a main metric on the admin's site settings page and/or on the journal manager's settings pages.