Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Menggunakan Metode Creative Learning Pada Mata Pelajaran IPS di MI Nurul Yaqin Teniga Tahun Pelajaran 2021/2022
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa menggunakan metode Creative Learning pada mata pelajaran IPS materi pokok keragaman suku bangsa dan budaya di kelas IV MI Nurul Yaqin Teniga Tahun Pelajaran 2021/2022. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas (PTK) dengan subyek penelitian semua siswa kelas IV MI Nurul Yaqin Teniga dengan jumlah siswa 10 orang. Pengumpulan data dilakukan dengan observasi, tes dan dokumentasi. Tindakan kelas dilakukan dalam 2 siklus yang terdiri dari empat tahapan yaitu: perencanaan, pelaksanaan tindakan, pengamatan, refleksi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada peningkatan kemampuan hasil belajar siswa setelah menggunakan metode creative learning. Ketuntasan belajar siswa sebelum menggunakan metode creative learning hanya mencapai 49%, namun setelah digunakan metode creative learning ketuntasan hasil belajar meningkat menjadi 66% pada siklus I dan 88% pada siklus II. Dari hasil penelitian tersebut menunjukkan bahwa dengan menggunakan mrtode creative learning dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPS di kelas IV MI Nurul Yaqin Teniga.