Penerapan Metode RMEI (Realistic Mathematic Education) untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa di SDN 4 Sambik Bangkol

  • Raden Sumiadi STKIP Hamzar
  • Dedi Kiswanto STKIP Hamzar
Keywords: Realistic Mathematic Seducation, Hasil Belajar, Ketuntasan Klasikal

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa menggunakan metode realistic mathematic education. Adapun subjek dalam penelitian ini siswa kelas tiga yang berjumlah 15 orang. Penelitian ini didesain dengan pendekatan penelitian tindakan kelas yang terdiri dari empat tahapan yaitu, tahap perencanaan, tahap pelaksanaan, tahap observasi, dan tahap refleksi. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini berupa lembar observasi untuk melihat aktivitas belajar siswa dan guru, instrumen tes untuk mengambil data hasil belajar siswa. Data yang telah di kumpulkan tersebut selanjutnya dianalisis dengan menggunakan rumus ketuntasan individu dan klasikal. Hasil penelitian menunjukkan bahwa prosentase ketuntasan hasil belajar siswa siklus I adalah 60% sedangkan pada siklus II mencapai 86,6%. Hal ini menunjukkan bahwa penerapan metode realistic mathematic education dapat meningkatkan hasil belajar siswa.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2021-01-31
How to Cite
Sumiadi, R., & Kiswanto, D. (2021). Penerapan Metode RMEI (Realistic Mathematic Education) untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa di SDN 4 Sambik Bangkol. Indonesian Journal of Education Research and Technology (IJERT), 1(1), 56-60. Retrieved from https://unu-ntb.e-journal.id/ijert/article/view/192

Most read articles by the same author(s)

Obs.: This plugin requires at least one statistics/report plugin to be enabled. If your statistics plugins provide more than one metric then please also select a main metric on the admin's site settings page and/or on the journal manager's settings pages.