Bahaya Merokok dan Hidup Sehat Tanpa Rokok
Abstract
Merokok adalah membunuhmu. Istilah ini dapat diartikan bahwa dengan mengisap rokok setiap waktu tentu dapat membahayakan kesehatan tubuh kita, bahkan mengakibatkan kematian. Dalam World Health Organization tertuan bahwa bahwa epidemi merokok telah membunuh sekitar enam juta orang setiap tahun. Realita, komsumsi rokok banyak terjadi pada kalangan remaja sehingga dilakukan pengabdian kepada remaja yang ada di Desa Masmas Kecamatan Batukliang Utara Lombok Tengah. Hal ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman remaja tentang dampak negatif mengisap rokok dan hidup sehat tanpa mengisap rokok. Dari hari Jumat tanggal 3 hingga dengan Minggu 5 Desember 2021, dimana pengabdian dilaksanakan kepada kelompok-kelompok remaja yang ditemukan di Desa Masmas, yaitu yang ditemukan berkumpul di suatu tempat tongkrongan. Pengabdian dilaksanakan dalam bentuk penyuluhan dengan metode ceramah dan tanya jawab. Kegiatan ini terselenggra atas dana sendiri, namun terlaksana dengan baik dan berhasil mencapai tujuan yang diharapkan. Rencana kedepannya yaitu tetap akan melanjutkan kegiatan pengabdian di tempat yang sama dan juga di tempat lain.
Downloads
References
Riskesdas. (2010). Laporan Nasional Riset Kesehatan Dasar. Jakarta: Kementerian Kesehatan RI.
Riskesdas. (2013). Laporan Nasional Riset Kesehatan Dasar. Jakarta: Kementerian Kesehatan RI
WHO. (2015). Global Youth Tobacco Survey (GYTS): Indonesia Report. New Delhi: World Health Organization, Regional Office for South-East Asia.
WHO. (2016). WHO Report on the Global Tobacco Epidemic. Diakses dari (http://www.who.int/tobacco/mpower/en/index.html).